MALAIKAT KECILKU

Ranita kharismatik arjannah gadis kecil yg baru genap berusia 8 tahun, tapi terkadang daya nalarnya jauh melebihi usianya. Sejak kecil ia telah diajarkan tentang kemandirian, ia akan berusaha melakukan pekerjaannya sendiri tanpa dibantu orang lain.

Kedisiplinan yang diajarkan sejak ia masih berusia balita hingga kini selalu diterapkannya, sangat jarang sekali ia akan diingatkan tentang hal-hal kecil sekalipun....
Terkadang aku merasa sangat bersalah sebagai ibundanya yang jarang sekali bisa membantu hal-hal kecil yang dilakukannya setiap hari padahal aku sangat yakin ia masih sangat membutuhkan bantuan itu. Tapi aku mencoba kuatkan hati bahwa ia memang harus belajar mandiri sehingga kelak ia akan terbiasa melakukannya tanpa bantuan orang lain, terutama masalah kedisplinan yang aku ajarkan...

Masih kuingat saat ia baru menerima buku raport kenaikan kelasnya, begitu sampai kerumah ia dengan sorak gembira berkata: "bunda kharis rangking pertama".... begitu bangganya dia, dan aku menyambutnya dengan kegembiraan sembari berkata apa hadiah yang diinginkannya...

Hari-hari yang aku lewati memang tak lepas untuk selalu memantau perkembangannya, walau aku tak ingin menunjukkan secara langsung, kecuali rasa kasih sayang yang memang setiap saat aku tunjukan kepadanya....memang kuakui tidak seluruh waktuku dapat aku curahkan karena disatu sisi aku harus bekerja untuk bisa memenuhi kebutuhan hidup diriku dan dirinya...
Bisa aku rasakan saat aku pulang kerja sekitar pukul 8 malam ia akan langsung menyambutku didepan pintu dengan segala celotehannya tentang apa yang dilakukannya itu sangat menghiburku... kemudian ia akan sangat sibuk menyambut tas kerjaku hingga kedalam kamar tanpa menghentikan cerita2 yang sepertinya sudah ia persiapkan sebelumnya... kemudian saat aku membersihkan kosmetik diwajahku ia akan memeluk diriku dan meminta aku memeluk dirinya bahkan menciumnya... yah... walau aku sebenarnya sangat lelah dan letih aku tetap akan selalu tersenyum mendengarkan segala ceritanya... aku akan terus curahkan rasa kasih sayang itu...
Karena ia adalah malaikat kecilku....

Saat malam telah larut dan aku baru menyelesaikan sholat malamku... kutatap wajahnya mungilnya yang tengah terlelap dalam tidurnya... kucium kedua pipinya sambil berkata tidurlah malaikat kecilku... bunda akan selalu mencurahkan segenap kasih sayang ini kepadamu walau tidak selalu bisa mendampingi dirimu setiap saat...

Malaikat kecilku... semoga kelak saat kau dewasa kamu bisa menggapai segala cita2mu dan menjadi anak yang berbakti bagi nusa bangsa dan agamamu.... semoga.........!?

Komentar

  1. Insyaallah arena do'a sang ibu yg ikhlas itu makbul dan terijabah...percayalah

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

virgo si wanita istimewa

WISATA RELIGI KE MUSEUM BAYT AL QUR'AN AL AKBAR

MALAM PERTAMA